5 Sumber Bocor Halus Bikin THR Lebaran Ludes
THR lebaran cuma lewat aja? Jangan sampai seperti tahun sebelum-sebelumnya ya. THR lebaran sebenarnya bisa dimanfaatkan juga lho untuk kebutuhan lain di luar lebaran seperti membayar utang, hingga menambah tabungan atau dana darurat.
Jika tahun-tahun sebelumnya THR lebaran hanya lewat, pastikan tahun ini THR lebaran bisa disimpan paling tidak beberapa persen saja untuk tabungan maupun investasi jangka panjang. Kenali beberapa bocor halus berikut ini supaya THR kamu bisa benar-benar dimaksimalkan.
Tidak ada persiapan bujet perjalanan mudik
Bagi yang sudah punya rencana mudik, persiapkan mudik dengan baik terutama soal perencanaan pengeluaran selama mudik. Hitung berapa kebutuhan saat mudik secara komprehensif mulai dari biaya transportasi, akomodasi, hingga konsumsi selama perjalanan mudik.
Bujet perjalanan mudik tentu perlu dipersiapkan dengan baik. Jika ada pengeluaran yang dikeluarkan di luar bujet bisa segera diketahui dan mencegah bocor halus lebih parah lagi.
Tidak ada pencatatan setiap pengeluaran
Perencanaan tanpa pengawasan akan sangat sulit dicapai tujuan pengelolaan keuangan yang sesuai dengan harapan atau tujuan. Maka, pencatatan setiap pengeluaran penting untuk dilakukan. Apalagi saat ini proses pencatatan pengeluaran bisa dicatat langsung dari handphone lewat berbagai aplikasi penyedia pencatatan pengeluaran. Malahan ada aplikasi yang bisa mengekspor semua jenis pencatatan ke dalam bentuk file excel sehingga lebih mudah dilakukan analisa dan review penggunaannya.
Tergiur promo dan diskon lebaran
Sangat wajar jika kamu termasuk yang tergiur dengan promo dan diskon lebaran. Tidak ada masalah jika promo atau diskonnya digunakan untuk kebutuhan yang memang diperlukan untuk kebutuhan lebaran atau kebutuhan bulanan.
Misalnya diskon untuk kebutuhan sembako seperti beras, minyak goreng, gula, dan sebagainya. Apalagi saat ini kebutuhan pokok seperti itu bisa dibeli lewat marketplace atau ecommerce ternama seperti Shopee, Blibli, hingga Tokopedia dengan menggunakan paylater. Sehingga kamu bisa mengatur keuangan dengan lebih leluasa di saat lebaran.
Apa itu Tokopedia paylater? Tokopedia paylater adalah sistem pembayaran dengan cara dibayarkan di bulan berikutnya atau dengan metode mencicil barang. Sehingga kamu bisa mengatur keuangan lebih leluasa asalkan tidak melebihi sepertiga penghasilan.
Nah, bagi yang sudah punya paylater seperti Kredivo, tidak perlu repot lagi daftar Tokopedia Paylater. Kamu hanya tinggal checkout saja saat selesai memasukkan semua belanjaan di dalam keranjang. Minimal belanjaan Rp500 ribu saudah bisa dicicil sampai dengan 3 bulan tanpa bunga. Cukup bayar adminnya saja sebesar 3%. Jadi, adminnya hanya Rp15.000 saja dengan cicilan 500ribu/3 bulan.
Syarat utama menjadi member Kredivo, berstatus Warga Negara Indonesia (WNI), berusia antara 18 sampai 60 tahun, berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, Kediri, Tasikmalaya, Tegal, Bandar Lampung, Banjarmasin dan Pontianak. Serta memiliki penghasilan minimal Rp 3.000.000 per bulan.
Terlalu mudah check out pesanan
Jika kamu terlalu akrab dengan window shopping selama puasa, hindarilah terlalu banyak membuka aplikasi marketplace atau ecommerce apapun, dikhawatirkan tidak sengaja check out dengan belanjaan yang sebetulnya tidak perlu-perlu banget dibeli pada saat Lebaran.
Tidak memiliki tujuan utama finansial
Jika kamu punya kebiasaan impulsif buying mungkin kamu perlu tujuan finansial yang lebih besar sehingga kamu tidak akan mudah tertrigger untuk selalu membelanjakan uang dingin. Buatlah keinginan yang menjadi impian kamu selama ini, seperti berangkat umroh bareng orang tua, bisa pensiun lebih muda dengan pasif income yang mencukupi dan impian-impian lain yang lebih besar dan bermanfaat dampaknya secara jangka panjang.